Cari Manis dibuat dengan tujuan untuk mencari informasi kandungan manis pada minuman yang biasa kita konsumsi sehari-hari. Kami ingin meningkatkan kesadaran akan bahaya konsumsi manis yang berlebihan dengan menyediakan informasi kandungan pada minuman berupa kadar gula dan kalori.
Sobat manis (pengguna cari manis) juga dapat mengetahui batasan minuman yang ingin dikonsumsi dengan menghitungnya pada kalkulator manis. Dengan begitu sobat manis dapat tetap mengkonsumsi minuman manis tanpa khawatir berlebih dan menyebabkan berbagai penyakit.
Tim cari manis terdiri dari 2 pembuat yang bekerja dibidang teknologi, diantaranya:
Jojo adalah nama panggilan, lahir dan tinggal di Bekasi. Saat ini bekerja sebagai Frontend Developer di sebuah Digital Agency daerah Jakarta.
Jojo sudah bekerja selama 3 tahun+ sebagai Frontend Developer, membuat web application menggunakan ReactJS dan tools Javascript lainnya. Jojo juga pernah bekerja di bidang elektro dan familiar terhadap Arduino, XBee, WeMos dan microcontroller lainnya.
Karom - Fajar Mukharom, lahir dan tinggal di Bekasi. Saat ini bekerja sebagai Product Manager di sebuah perusahaan Email Service provider daerah Bekasi.
Karom sudah bekerja 1 tahun sebagai PM, sebelumnya bekerja sebagai IT Helpdesk Support dan Sales Marketing. Hingga kemudian memutuskan untuk belajar UI/UX Design secara otodidak dan akhirnya switch career menjadi Digital Product Manager.